Mahasiswa KKN-T Kembangan Inovasi Rumput Laut Untuk Pembuatan Teknik Budikdamber

Oleh: Uyun Arif . June 8, 2023 . 14:50:09

UNG - Manfaat rumput laut yang diketahui oleh masyarakat masih sebatas sebagai bahan baku pembuatan agar-agar. Namun pada kenyataannya rumput laut coklat dapat dimanfaatkan dalam industri makanan, farmasi, kosmetik dan juga tekstil. Di Gorontalo keberadaan rumput laut coklat masih kurang, biasanya hanya terbawa oleh arus dan gelombang ke pesisir pantai itupun tidak semua wilayah pesisir di Gorontalo. Hanya karena terbawa oleh arus ke pesisir sehingga kebanyakan masyarakat menganggap rumput laut coklat tersebut hanyalah sampah. Sehingga dengan alasan ini tim KKN-T UNG yang terdiri dari mahasiswa dan DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) melakukan sosialisasi dan penyuluhan untuk meningkatkan literasi dan pengetahuan masyarakat mengenai rumput laut coklat. Selain itu juga dilakukan pelatihan mengenai teknik budidaya ikan dalam ember (budikdamber) dengan menggunakan peralatan sederhana. 

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 12 Mei 2023 bertempat di Aula Kantor Desa Moopiya Kecamatan Bone Raya Kabupaten Bone Bolango Provinsi Gorontalo. Dihadiri oleh Kepala Desa Moopiya  Yahya Abdullah, A.Ma.Pd, Aparat Desa Moopiya, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) diantaranya Dr. Juliana, S.Pi., M.P (Akademisi UNG), Dr. Ir. Yuniarti Koniyo, M.P. (Akademisi UNG), Sutianto Pratama Suherman, S.Pi., M.Si (Akademisi UNG), Indra G. Ahmad, S.Pi., M.Si. (Akademisi UNG), masyarakat Desa Moopiya, Karang Taruna dan juga Mahasiswa KKN-Tematik.

Masyarakat yang hadir antusias dalam menerima materi sosialisasi dan penyuluhan mengenai manfaat lain dari rumput laut coklat serta kegiatan pelatihan pembuatan teknologi budikdamber.

“Kegiatan ini bukan hanya dapat menambah dan meningkatkan literasi masyarakat mengenai manfaat rumput laut coklat, tapi juga untuk kami mahasiswa juga. Selain itu untuk kegiatan pelatihan pembuatan teknologi budikdamber juga sangat mudah untuk diimplementasikan di rumah”ujar Koordinator Desa (Kordes) Mahasiswa KKN-T Desa Moopiya. 

Information

Agenda